Agenda yang dilakukan setiap tahun sebelum libur sekolah. Serviam Service merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan oleh kakak SMP dan SMA di kelas masing-masing. Tujuan kegiatan ini merupakan contoh bahwa seluruh elemen adalah satu keluarga Santa Ursula Jakarta.
Kakak-kakak SMA mengisi kegiatan ini dengan berbagai hal yang menarik. Tentu saja, siswa sangat antusias dan senang dengan kegiatan ini. Selain itu kegiatan ini juga sebagai wadah untuk saling mengenal satu sama lain, baik siswa maupun kakak-kakak SMA.
Setelah mengisi kegiatan ini di kelas, mereka bersama-sama istirahat makan di lorong sekolah. Kegiatan yang sangat mengesankan bagi mereka karena mereka mampu menumbuhkan nilai Serviam dalam hal Pelayanan serta Cinta dan Belas Kasih.